Tekad Sang "EL LOCCO"


CRISTIAN “El Locco” Gonzalez boleh disebut sebagai rajanya gol. Tiga kali merengkuh sepatu emas sebagai top skor sudah cukup baginya untuk menobatkan diri sebagai striker asing terbaik di Indonesia.
Pertama kali mendarat di Indonesia pada tahun 2003, selama dua musim bersama PSM dia sudah mampu melesakan 12 gol. Rekornya makin fantastis saat berkostum Persik Kediri tiga musim berikutnya. Sebanyak 24 gol dikoleksinya pada musim 2005/2006, ditambah 28 gol di musim 2006/2007 dan terakhir musim lalu pemain ini berhasil mencetak 32 gol untuk Persik Kediri. Kini bersama Persib, dia sudah berdiri sendirian di daftar top skor sementara Liga Indonesia 2008/2009 dengan torehan 17 gol.
Tapi saying, semua kehebatan Cristian Gonzalez itu hanya di ajang liga. Di Copa Indonesia, namanya tenggelam oleh striker-striker lainnya. Musim lalu, El Locco hanya mampu mengoleksi 2 gol saja di ajang Copa Indonesia, jauh dari torehan top skor Copa Indonesia Alberto Beto Goncalvez (Persipura) yang mampu mencetak 6 gol.
Copa tahun ini pun, El Locco masih tertinggal 6 gol dari top skor sementara Samsul Arief dari Persibo Bojonegoro. Namun, menurutnya, itu bukan masalah karena peluang dan kesempatan mencetak gol masih terbuka lebar.
Bersama Persib, El Locco berambisi untuk membawa timnya itu merenggut gelar juara Copa Indonesia sekaligus mendapatkan sepatu emas di ajang Copa “Tahun ini Persib harus juara Copa, kalaupun menjadi top skor itu bonusnya,” tekad striker bernomor punggung 99 ini.

Posted in Labels: , , , , |

1 comments:

  1. Anonymous Says:

    maju teruz El Locco"...

    Bawalah Persib Juara mudim ini bersama mu!!

    kami semua, mendukung mu!!!

    by.vikers